Digitalisasi UMKM telah menjadi alternatif bisnis yang digunakan pelaku usaha mikro, hal ini tidak lepas dari berbagai keuntungan yang didapat. Memang saat mengembangkan dan menjalankan bisnis digital akan lebih sulit dibanding saat mendirikannya karena pelaku usaha harus membuat bisnisnya bertahan. Setiap pelaku UMKM harus memutar otak untuk mencari cara terbaik agar dapat memaksimalkan fungsi media digital bagi usaha yang dijalankan.

Dengan segala kemudahan yang diberikan media digital, seorang pelaku UMKM tetap harus memiliki ide yang relevan, inovatif, dan efektif dalam memanfaatkannya. Jika anda adalah pelaku usaha yang belum lama terjun dalam digitalisasi usaha mungkin anda perlu tips bagaimana cara tepat untuk memanfaatkannya. Jangan khawatir, melalui artikel ini kami sediakan beberapa tips mudah untuk menjalankan dan mengembangkan bisnis digital anda.

Tips Digitalisasi UMKM

  1. Cari tahu kebutuhan konsumen

Ketika memutuskan untuk menerapkan digitalisasi bagi UMKM anda, maka bersiaplah untuk menghadapi berbagai jenis konsumen dengan segala kebutuhan yang beragam. Lakukan riset pasar untuk menyesuaikan produk yang disediakan dengan kebutuhan target konsumen yang telah ditentukan untuk menjaga kestabilan permintaan barang. Jangan lupa sesuaikan barang yang diproduksi dengan tren yang berkembang di masyarakat agar bisnis anda terus relevan di kalangan konsumen.

2. Pilih tipe bisnis yang tepat

Dalam digitalisasi UMKM pemilihan tipe bisnis online yang tepat akan sangat berpengaruh pada kemudahan anda dalam mengelola bisnis digital. Beberapa tipe yang sering digunakan adalah marketplace, affiliate marketing, media sosial, dan website, keempat tipe penjualan ini sering ditemukan sehari-hari. Pilihlah tipe yang paling sesuai bagi bisnis anda, umumnya dalam memilih tipe apapun, penggunaan website adalah platform yang wajib digunakan. 

3. Buatlah website bisnis

Proses digitalisasi UMKM tidak dapat lepas dari besarnya peran website karena website akan memberikan segala kemudahan bagi bisnis yang dijalankan. Selain marketplace dan media sosial, website menjadi elemen krusial untuk mengenalkan produk anda pada konsumen. Tentu kegunaan website yang satu ini dapat diandalkan dan tidak boleh dilewatkan begitu saja oleh pelaku UMKM seperti anda.

Kemudahan yang ditawarkan digitalisasi bisnis menjadi tak terhingga dengan kehadiran website, karena itu segeralah miliki website bagi UMKM anda. Andalkan kami di umkmrakyat.id untuk sahabat penyedia jasa website sesuai kebutuhan, kami siap membantu mengembangkan UMKM anda menjadi lebih besar! Tunggu apa lagi, segera kunjungi website kami di umkmrakyat.id dan konsultasikan kebutuhan bisnis anda! (Muhammad Fadilah Dzikri)